Saturday, June 14, 2014

Daftar Oleh-Oleh Khas Aceh





Daftar Oleh-Oleh Khas Serambi Mekah Aceh


       Salah satu budaya orang Indonesia ketika berpergian yaitu membawa buah tangan atau oleh-oleh untuk keluarga atau kerabat terdekat. Rasanya ada yang kurang jika kita kembali ke rumah tanpa bawa oleh-oleh. Jangankan pada saat kita mau pulang kembali ke rumah, sebelum pergi saja biasanya sudah ada saja yang menitip atau memesan dibawakan oleh-oleh seperti halnya teman seperjalananku ini yang dititipkan membawa oleh-oleh Roti Boi Khas Aceh.
         Karena titipan itu sebelum pulang kamipun menyempatkan untuk mampir ke toko yang menjual aneka makanan untuk oleh-oleh khas Aceh.
Jika kamu pergi ke serambi mekah Provinsi Aceh, berikut beberapa oleh-oleh yang dapat kamu beli untuk dibawa pulang untuk keluarga atau kerabat dekat.
* Roti/ Bolu Boi
* Karah Aceh
* Kue Sepet Aceh
* Dodol Nanas Aceh
* Kopi Aceh
* Kue Badarateuk
* Lumpia Abon
* Kue Bawang Isi Abon Sapi
* Asam Manis Pedas
* Ikan Kayu Aceh
* Denden Ikan Manis Aceh
* Deden Sapi Aceh
Dari makanan tersebut yang menurut saya patut untuk dicoba yaitu dendeng ikan kayu yang merupakan oleh-oleh khas Aceh. Dendeng ikan kayu tersebut sudah dilengkapi bumbu sehingga kita bisa langsung membersihkan dan memasaknya menjadi hidangan yang lezat. Roti /Bolu boi yang merupakan kue khas di Aceh pun cukup enak dengan tekstur yang lembut. Dan salah satu hal yang patut dicoba yaitu dodol nanas khas aceh yang agak sulit ditemui di daerah lain diluar Aceh. Selamat Berbelanja.
Punya rekomendasi oleh-oleh lain khas Aceh? Mari kita saling berbagi disini.

(source : http://www.shu-travelographer.com/2014/05/daftar-oleh-oleh-khas-serambi-mekah-aceh.html )


No comments:

Post a Comment